Ikatan Alumni Polliteknik ATIP (IKATIP) Serahkan Bantuan Tedmon Air Bersih di Kuranji

PADANG, SUMBARINFO.COM – Ikatan Alumni Polliteknik ATIP (IKATIP) Ikut merasakan prihatin terhadap masyarakat yang terdampak pasca bencana hidrometeorologi yang melanda Sumatera Barat beberapa waktu yang lalu, yang berdampak pada kerusakan masif pada infrastruktur intake (bangunan penyadap air) milik Perumda Air Minum (PDAM) akibatnya masyarakat kehilangan air bersih, dan bahkan sumur dirumah masyarakat ikut mengering, seperti di Kecamatan Kuranji, Pauh da Koto Tangah.

Usai penyerahan bantuan di Palembayan Kabupaten Agam akhir Desember 2025 lalu, DPW Ikatan Alumni Polliteknik ATIP (IKATIP) Sumbar menyerahkan bantuan lagi untuk masyarakat Kota Padang yang terdapak pasca benca banjir, berupa alat penampung air bersih sebanyak 7 unit tedmon penampung air.

Bantuan ini diserahkan langsung oleh Ketua DPW Ikatan Alumni Polliteknik ATIP (IKATIP) Sumbar Darman Shiddiq yang didampingi langsung oleh Pembina IKATIP Ir. Edison dan pengurus IKATIP Vera Eryanti, Momon, Veny, Suhadi Gale di Kecamatan Kuranji, Selasa 27 Januari 2026 Pukul 17.00 Wib.

Darman Shiddiq menjelaskan bahwa bantuan ini adalah partisipasi sosial dari Alumni ATIP/ Politeknik ATIP yang ada tersebar di dalam dan luar negeri yang dihimpun langsung melalui Ketua DPP Ikatan Alumni Polliteknik ATIP (IKATIP) ZAIDIN ZAITI yang bersekretariat di Jakarta Pusat, Bantuan ini diserahkan ke DPW Ikatan Alumni Polliteknik ATIP (IKATIP) Sumbar sebagai peduli sosial Ikatan Alumni Polliteknik ATIP (IKATIP) tergahap mushibah yang melanda Sumatera Barat, kami terus berjuang dan bakhti Sosial untuk masyarakat Sumatera Barat, Ulas Darman.

Tedmon diterima langsung oleh perwakilan masyarakat dari Kelurahan Korong Gadang, Kelurahan Kuranji, Kelurahan Ampang, Kelurahan Binuang dan kelurahan Kalumbuk yang didampinngi langsung oleh Tokoh Masyarakat Kuranji Irwan Zuldani,

Irwan Zuldani menyampaikan ucapan terimakasih banyak kepada DPP dan DPW IKATIP Sumbar dan jajaran, bahwa bantuan yang disalurkan IKATIP sangat dibutuhkan masyarakat kami di Kota Padang khusunya Kuranji, karena masyarakat kami kekeringan semenjak dilanda bencana banjir benerapa waktu yang lalu.

Irwan Zuldani menambahkan bahwa kondisi sekarang adalah “ada air bantuan dari pemerintah, tetapi tempat airnya belum mencukupi, ada tempat air tersedia, tetapi air bersihnya tidak cukup. Dengan adanya tambahan bantuan IKATIP ini masyarakat tidak lagi ada kekurangan tempat air dan air bersihnya, tutup Irwan Zuldani yang juga anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat.

Putra-Sgm**

BERITA LAINYA

POST LAINYA

Website ini diterbitkan oleh sumbarinfo.com | © 2021- 2022